Jakarta, CNBC Indonesia – Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) kembali ditutup bergairah pada perdagangan Rabu (24/4/2024). Ini terjadi setelah Komisi Pemilihan Umum (KPU) resmi menetapkan Presiden dan Wakil Presiden terpilih periode 2024-2029 dan keputusan suku bunga Bank Indonesia (BI).
Indeks ditutup melesat 0,9% ke posisi 7.174,53. Meski melesat nyaris 1%, IHSG belum mampu untuk menembus kembali level psikologis 7.200 pada perdagangan kemarin.
Nilai transaksi indeks pada akhir perdagangan kemarin mencapai Rp 14,40 triliun dengan melibatkan 21,93 miliar saham yang diperdagangkan sebanyak 967.445 kali.
Sementara itu investor asing tercatat melakukann pembelian bersih sebesar Rp7,84 miliar di seluruh pasar dan sebesar Rp252,85 miliar di pasar negosiasi dan tunai. Di samping itu, mereka juga melakukan penjualan bersih sebesar Rp245,00 miliar di pasar reguler.
Berikut adalah 3 saham yang pergerakannya patut dipantau pada perdagangan hari ini, Kamis 25 April 2024, dihimpun oleh InvestasiKu.
Bumi Resources (BUMI)
BUMI telah berhasil menembus area major resistance dengan kenaikan volume dan berpotensi menguat mengejar area harmonic resistance dimana hal ini didukung oleh momentum RSI yang masih menguat di area overbought.
Buy: 106
Take Profit: 113-119
Stop Loss: 99
[Gambas:Beli Saham Investasiku]
Bank Mandiri (BMRI)
BMRI saat ini sedang menembus area resistance konsolidasinya dengan potensi penguatan ke area resistance yang lebih tinggi, dimana hal ini diperkuat dengan indikator MACD yang berpeluang melakukan golden cross.
Buy: 7050
Take Profit: 7400
Stop Loss: 6850
[Gambas:Beli Saham Investasiku]
Bumi SerpongĀ Damai (BSDE)
BSDE berhasil melakukan penguatan dari area support downtrend line sehingga berpotensi untuk menguji middle area dari downtrend channel. Penguatan ini didukung oleh pembentukan candle doji dan momentum stochastic yang menguat dari area oversold.
Buy: 915
Take Profit: 965
Stop Loss: 865
[Gambas:Beli Saham Investasiku]
Artikel Selanjutnya
Pantau Pergerakan 3 Saham yang Berpotensi Cuan Hari Ini
(fsd/fsd)