Jakarta, CNBC Indonesia- Langkah Bank Indonesia mengerek suku bunga acuan 25 Bps menjadi 6,25% pada RDG BI April 2024 direspon positif pasar. Rupiah terpantau menguat 0,40% ke level Rp 16.150 pada perdagangan 15:15 WIB Rabu (24/04).
Kepala Badan Logistik & Rantai Pasok Kadin Indonesia, Akbar Djohan mengapresiasi langkah pemerintah dan otoritas moneter dalam menjaga stabilitas Rupiah.
Pelaku usaha memandang pelemahan Rupiah tidak lepas dari dampak Volatility, Uncertainty, Complexity, dan Ambiguity (VUCA) global sehingga penting bagi Presiden & Wapres 2024 terpilih perlu mempercepat upaya penguatan ekonomi dalam negeri untuk menekan dampak gejolak dunia termasuk stabilitas nilai tukar.
Seperti apa dampak pelemahan Rupiah ke pengusaha? Apa harapan terhadap Presiden terpilih dalam mengatasi persoalan ini? Selengkapnya simak dialog Maria Katarina dengan Kepala Badan Logistik & Rantai Pasok Kadin Indonesia, Akbar Djohan dalam Closing Bell,CNBCIndonesia (Rabu, 24/04/2024)